Myblog Resume Jaringan Komputer


Jenis - Jenis Jaringan Komputer


1. PAN



PAN atau Personal Area Network Adalah Jaringan Komputer digunakan untuk komunikasi antara perangkat komputer. Jangkauan dari jaringan PAN biasanya hanya beberapa meter. Jaringan PAN dapat digunakan untuk komunikasi antara perangkat pribadi sendiri (Komunikasi intra personal). Disamping itu, jaringan PAN merupakan jaringan komputer yang digunakan untuk komunikasi antara komputer perangkat dari satu orang. Jangkauan PAN biasanya hanya beberapa meter saja. Contohnya Bluetooth, Infrared, dan Zigbee.

Kegunaan Jaringan PAN Personal Area Network adalah untuk menghubungkan perangkat perangkat komputer sebagai media komunikasi antara perangkat sendiri (komunikasi personal). 

2. LAN
LAN atau Local Area Network adalah suatu perangkat jaringan yang menghubungkan komputer yang satu dengan komputer lainnya dengan menggunakan kabel dan router sebagai penyambungnya. Jaringan LAN memiliki ukuran yang terbatas, yang berarti bahwa waktu tranmisi pada keadaan terburuknya terbatas dan dapat diketahui sebelumnya.

LAN biasanya sebagian besar mengandalkan koneksi kabel untuk meningkatkan kecepatan dan keamanan, namun koneksi wireless juga dapat menjadi bagian dari LAN. kecepatan tinggi dan biaya yang relatif rendah merupakan karakteristik jaringan jenis LAN. Jika LAN, sepenuhnya menggunakan teknologi wireless, maka jenis jaringan ini disebut sebagai WLAN (Wireless Local Area Network)


3. MAN
Metropolitan Area Network atau disingkat MAN Adalah Jenis jaringan untuk mentransmisikan data atau Informasi yang tidak lagi bersifat institusi/pribadi, tetapi data atau informasi yang bersifat semiublic. contohnya untuk layanan TV Kabel, video on demand, komunitas pendidikan dan lain lain.

Pada MAN Hak akses user terhadap informasi yang berada di dalamnya dibatasi oleh berbagai persyaratan. Pada MAN Protokol dan teknologi hampir mirip dengan LAN, yang membedakanna hanya terletak ada ukurannya yang lebih besar sehingga disebut dengan MAN, karena MAN merupakan LAN yang berukuran besar. MAN tidak dikelola oleh satu sistem admin jaringan. MAN tidak dimiliki oleh suatu institusi, kecuali Infrastrukturnya. setiap orang tidak bisa secara bebas mengakses MAN.

4. WAN

Wide Area Network (WAN) adalah sebuah jaringan yang memiliki jarak yang sangat luas, karena radiusnya mencakup sebuah negara dan benua. WAN menggunakan sarana fasilitas transmisi seperti teleon, kabel bawah laut ataupun satelit. kecepatan transmisinya beragam dari 2Mbps, 34Mbps, 45Mbps, 155Mbps, sampai 625Mbps (atau kadang-kadang lebih). Faktor khusus yang mempengaruhi desain dan performancennya terletak pada siklus komunikasi, seperti jaringan telepon, satelit atau komunikasi pembawa lainnya.

Jika dilihat dari fungsinya, sebenarnya WAN tidak jauh berbeda dengan LAN, WAN juga berfungsi sama seperti LAN mengkoneksikan antar komputer, printer dan juga device lainnya dalam satu jaringan. WAN pada dasarnya adalah kumpulan LAN yang ada diberbagai Lokasi. Dibutuhkan sebuah device untuk menghubungkan antara Lan dengan WAN dan Device tersebut adalah Router.



sumber : 
https://dosenkomputer.com/pengertian-jaringan-pan-personal-area-network/
https://www.temukanpengertian.com/2013/08/pengertian-metropolitan-area-network-man.html
https://mahrusalii.wordpress.com/materi/diagnosis-permasalahan-perangkat-wan/pengertian-wide-area-network-wan/
http://www.pengertianpakar.com/2015/05/pengertian-lan-local-area-networks.html

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Resume Repeater, Bridge dan Network Interface Card (NIC)

Topologi Jaringan

Cara Membuat kabel UTP Straight dan Crossover